Kumpulan tutorial cara membuat sendiri

Cara Membuat Kompor Gas Mini untuk Camping Naik Gunung

Naik gunung belakangan menjadi tren yang lumayan menyebar di kalangan anak muda Indonesia. Para generasi muda ramai-ramai naik gunung dengan berbagai niat dan tujuan, ada yang memang hobi mendaki, ada yang cuma ikut tren, ada juga yang cuma buat berbuat kerusakan.

Dari semua berbagai niat orang mendaki gunung, bisa dipastitikan bahwa semuanya pasti membawa perlengkapan memasak yang bisa digunakan saat nanti di atas gunung, yah minimal buat masak mie instan ya hehe.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas
Membuat Sendiri Kompor Gas Mini Portabel dari Kaleng Bekas
 (Gambar: youtube.com/watch?v=Oe2Uh_IViTg&t=211s)

Biasanya mereka membawa kompor gas mini yang sangat portabel dan dapat digunakan di medan yang tak terduga seperti di puncak gunung. Kompor gas mini ini memang sangan efektif digunakan untuk keperluan ini.

Namun kompor gas ini tidaklah murah, harganya bisa ratusan bahkan hingga jutaan rupiah. Buat orang yang punya kantong agak tebal tentu ini tak akan menjadi masalah, namun bagi orang-orang yang tidak terlalu berada tentu ini menjadi masalah tersendiri.


Nah, kalau kamu kebetulan termasuk orang yang tidak terlalu punya tapi tetap ingin muncak ke gunung, kamu bisa pakai solusi ini. Yakni membuat kompor gas mini sendiri dari kaleng minuman bekas. 

Jangan salah dulu, meski hanya dari kaleng bekas, namun kompor gas mini ini sudah cukup kalau cuma buat masak ringan di gunung. Oke, langsung simak saja tutorial cara membuat kompor gas mini dari kaleng bekas minuman berikut ini.

Tutorial Cara Membuat Kompor Gas Mini untuk Camping Naik Gunung


Pertema-tama siapkan dulu kepala spreyer dari cat semprot bekas seperti ini.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Pasang selang pada mulut sprayer dan beli lem agar kuat.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Pasang kepala sprayer tadi pada kaleng gas mini portabel

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Pada sisi kanan kiri sprayer pasang stik es krim dan baut yang nantinya kan menjadi kran knob keluaran gas.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Pasang tutup botol bekas agar lebih mudah memutarnya.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Siapkan kaleng bekas, potong dan lubangi bagian bawahnya seperti ini.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Pasang pada potongan kaleng lain.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Beri lubang disamping pinggir untuk selang.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas

Hubungkan selang ke lubang tadi, dan jadilah kompor gas mini portabel.

membuat sendiri Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas


Kompor gas mini portabel dari kaleng bekas ini, sangat cocok untuk dibawa ke mana-mana terutama untuk naik gunung. Selain harganya yang murah, kompogas portabel mini ini juga lebih kecil sehingga tidak makan tempat.

Walapun cuma menggunakan kaleng bekas seperti ini, kamu bisa membuat kompor gas mini portabel yang cocok untuk mendaki gunung. Sekian tutorial kali ini, semoga bermanfaat, terimakasih.

Baca Juga:

0 Komentar untuk "Cara Membuat Kompor Gas Mini untuk Camping Naik Gunung"

Back To Top